Warga Perantau Sakit Tak Berdaya, Polres Pelabuhan Makassar Hadir Uluran Tangan

- Redaksi

Selasa, 17 Desember 2024 - 17:23 WIB

5020 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DELIKJAKARTA.COM, MAKASSAR, HUMDER — Polres Pelabuhan Makassar kembali menunjukkan kepeduliannya kepada masyarakat dengan aksi kemanusiaan yang menyentuh hati. Kali ini, jajaran Polres membantu seorang warga perantau asal Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, yang tengah membutuhkan uluran tangan. Warga tersebut, yang ingin pulang ke kampung halaman untuk berobat, terkendala masalah biaya dan kondisi kesehatan.

Melalui Sidokkes yang dipimpin oleh Kasidokkes Polres Pelabuhan Makassar IPTU dr. Helga, tim medis melakukan pemeriksaan dan perawatan terhadap kondisi kesehatan warga tersebut. Langkah ini diambil sebagai wujud nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat yang membutuhkan perhatian khusus.

Baca Juga :  Kapolres Pelabuhan Makassar Hadiri Kunjungan Kerja Komisi III DPR RI: Pengawasan Penegakan Hukum Pilkada Serentak 2024

Setelah pemeriksaan medis, Polres Pelabuhan Makassar juga memberikan bantuan uang saku kepada warga tersebut. Selanjutnya, demi memastikan penanganan lebih lanjut, warga tersebut dievakuasi ke Dinas Sosial setempat untuk mendapatkan perlindungan dan fasilitas yang diperlukan.

Kasubsipenmas Polres Pelabuhan Makassar, Aipda Adil, menjelaskan bahwa aksi ini merupakan wujud nyata tugas pokok Polri sebagai pelayan, pelindung, dan pengayom masyarakat. “Demi kemanusiaan, Polri berkomitmen membantu siapa pun yang membutuhkan. Ini adalah bentuk kepedulian kami kepada masyarakat,” ungkapnya.

Baca Juga :  Kerjasama Unhas Bangun Industri Minyak Goreng, Zainal Paliwang : Kaltara Miliki Potensi Besar di Sektor Perkebunan Kelapa Sawit

Aksi ini mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak dan menjadi bukti nyata bahwa Polres Pelabuhan Makassar tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga hadir membantu masyarakat yang membutuhkan perhatian. (@$_23)

 

Info dari <a href=”https://tribratanewspolrespelabuhanmakassar.com” >Polres Pelabuhan Makassar</a>

Berita Terkait

Reses Komisi III DPR RI, Rudianto Lallo: Apresiasi dan Dukungan untuk Bhabinkamtibmas Polres Pelabuhan Makassar
Bhabinkamtibmas Pulau Barrang Caddi Tingkatkan Patroli Dialogis: Jaga Kamtibmas dan Antisipasi Cuaca Ekstrem
Bhabinkamtibmas Melayu Baru Aktif Patroli di Tengah Banjir, Warga Diimbau Siaga Cuaca Ekstrem
Satlantas Polres Pelabuhan Makassar Gelar Patroli di Tengah Banjir, Sampaikan Himbauan untuk Warga
“Insiden Penganiayaan di Makassar, Idariani Menghadapi Pelaku di Depan Rumah”
Polres Pelabuhan Makassar Bekuk Pelaku Tindak Pidana Persetubuhan Terhadap Anak
Iptu Jerryanto Kanit Laka Lantas Polrestabes Makassar Beri Pemaparan Tentang Fungsi Lalu Lintas, Begini Kata Kanit
Wakapolres Pelabuhan Makassar Hadiri Upacara Hari Peringatan Korban 40.000 Jiwa Rakyat Sulsel

Berita Terkait

Senin, 30 Desember 2024 - 22:35 WIB

Aliansi Anti JIL Minta Telkom Sumbagut Tertibkan Internet Ilegal di RT/RW Net

Jumat, 1 November 2024 - 01:01 WIB

Zahir – Aslam Terpilih, Akan Kembali Kunjungi Desa Pantau Langsung Pembangunan Insfratruktur

Kamis, 31 Oktober 2024 - 22:01 WIB

Ibu Perwiritan Desa Perkebunan Petatal, Siap Mendukung Zahir – Aslam Menjadi Bupati dan Wakil Bupati 2024/2029

Jumat, 25 Oktober 2024 - 10:17 WIB

Pilkada Batu Bara: Ribuan Warga Batak dari Pomparan Si Raja Oloan Bertekad Menangkan Zahir-Aslam

Berita Terbaru