Lounching Gugus Tugas Ketahanan Pangan Serentak, Polres Metro Jakbar Bersama Forkopimko Tanam Bibit Ketahanan Pangan Dilahan Luas 1,5 Hektar Joglo

- Redaksi

Rabu, 20 November 2024 - 17:01 WIB

5022 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DELIKJAKARTA.COM, JAKARTA BARAT, Polres Metro Jakarta Barat bersama Forkopimko Jakarta Barat dan elemen masyarakat menunjukkan langkah konkret dalam mendukung program ketahanan pangan nasional melalui peluncuran Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan.

Acara yang digelar serentak di seluruh Indonesia ini dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto melalui platform virtual Zoom.

Di Jakarta Barat, kegiatan tersebut dilangsungkan di RPTRA Ria Damkar Joglo 2, Kecamatan Kembangan.

Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol M. Syahduddi, SIK, M.Si hadir didampingi Walikota Jakarta Barat H. Uus Kuswanto, Dandim 0503/JB Kolonel Inf Eko Saputra Siregar, Kajari Jakarta Barat yang diwakili Jaksa Mardiana, dan Wakil Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Barat Achmad Satibi, sejumlah pejabat utama Polres Metro Jakarta Barat, Kapolsek Kembangan Kompol Moch Taufik Iksan serta berbagai elemen masyarakat.

Baca Juga :  Dukung Program Asta Cita Presiden, Polres Jakbar Tangkap Puluhan Tersangka Narkoba dalam Sebulan

Setelah peluncuran virtual, rombongan Forkopimko melakukan peninjauan langsung ke lokasi lahan ketahanan pangan seluas 1,5 hektar di kompleks Damkar Joglo, Kembangan.

Di sana, Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol M Syahduddi, Forkopimko, dan elemen masyarakat turut serta dalam penyemaian bibit tanaman seperti jagung dan juga terong, sebagai simbol dukungan nyata terhadap program ketahanan pangan.

Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol M. Syahduddi menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari program Asta Cita Presiden Prabowo Subianto untuk mewujudkan percepatan swasembada pangan nasional.

Baca Juga :  Polri Amankan Tersangka Pengelola Situs Penyebar Video Porno Anak

“Kami bersama Forkopimko Jakarta Barat berkomitmen mendukung program ini dengan memanfaatkan lahan-lahan di wilayah Jakarta Barat untuk pengembangan ketahanan pangan. Langkah ini tidak hanya menanam jagung dan terong, tetapi juga berbagai jenis palawija lainnya,” ujar Kombes Pol M. Syahduddi dilokasi, Rabu, 20/11/2024.

Ia menambahkan bahwa seluruh jajaran di Jakarta Barat, termasuk Polsek, Koramil, dan kecamatan, akan berperan aktif dalam inisiatif ini.

Pada hari ini juga Polsek jajaran melaksanakan hal serupa dengan melakukan penanaman bibit untuk ketahanan pangan

“Sinergi antarinstansi menjadi kunci utama untuk menyukseskan ketahanan pangan. Dengan memanfaatkan lahan yang ada, kita tidak hanya mendukung swasembada pangan, tetapi juga memberdayakan masyarakat,” tambahnya.

 

Juliansyah

Berita Terkait

Selamat dan Sukses Atas Terlantiknya Setyo Budiyanto Ketua KPK, KAKI; Tuntaskan Penanganan Korupsi Dana Hibah Jatim
Ketum PBB Fahri Bachmid Beri Ucapan Selamat ke YA-SYAM : Publik Nantikan Gebrakan
Belasan Remaja dengan Senjata Tajam Diamankan TP3 Polres Jakbar di Penjaringan
Anak Tunawicara yang Dilaporkan Hilang di Kembangan Akhirnya Ditemukan
Persatuan Istri Prajurit Kodam XII/Tanjungpura Tampilkan Kreasi Tenun Sidan untuk Program #PersitBisa
Buka Rakernas PJSI 2024, Kasad: Bekerja dengan Hati Demi Raih Prestasi
Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto Rotasi dan Mutasi 300 Perwira Tinggi TNI
Kombes Pol Tri Suhartanto Persembahkan Miniatur Candi Bajangratu dan Buku Srimulat dalam Pagelaran Budaya Ketoprak di TIM

Berita Terkait

Senin, 30 Desember 2024 - 22:35 WIB

Aliansi Anti JIL Minta Telkom Sumbagut Tertibkan Internet Ilegal di RT/RW Net

Jumat, 1 November 2024 - 01:01 WIB

Zahir – Aslam Terpilih, Akan Kembali Kunjungi Desa Pantau Langsung Pembangunan Insfratruktur

Kamis, 31 Oktober 2024 - 22:01 WIB

Ibu Perwiritan Desa Perkebunan Petatal, Siap Mendukung Zahir – Aslam Menjadi Bupati dan Wakil Bupati 2024/2029

Jumat, 25 Oktober 2024 - 10:17 WIB

Pilkada Batu Bara: Ribuan Warga Batak dari Pomparan Si Raja Oloan Bertekad Menangkan Zahir-Aslam

Berita Terbaru